RHD. Kepedulian warga dan pemerintah desa Bontobiraeng Selatan, kecamatan Bontonompo, kabupaten Gowa pada pendidikan dapat menjadi contoh desa lain di Gowa bahkan di Sulsel. Pada awal Desember 2012 lalu, ratusan warga berkumpul di SDN Anassappu membahas Citizen Report Card (CRC) pendidikan di desa mereka. Bahkan kegiatan pembahasan ini berlangsung dua kali, dihadiri penguurs komite SDN Anassappu dan salah satu pertemuan dihadiri kepala desa, Rusdi Mattoreang.
Atas kepedulian ini, pendiri Rumah Hijau Denassa (RHD), Darmawan Denassa, mengajak para peserta didik mulai kelas I hingga VI mengikuti Outing Class (OC) yang berlangsung Ahad, 23 Desember 2012.
Rute yang ditempuh mengelilingi bagian selatan Anassappu. Pada spot ini masih terdapat beberapa batang pohon Kenari (Canarium indicum L.) yang dikenal dengan nama lokal Kanare, serta beberapa pohon yang dapat dijakan media ajar seperti Kelapa, Nangka, Bambu Parri, Jabon, dll. Aktifitas warga yang sedang membuat batu bata bentuk rumah juga menjadi bahan ajar yang bisa dioptimalkan koneksi realitas peserta.
OC ini diikuti dua ratus peserta didik, menjadikannya OC dengan jumlah peserta terbanyak yang pernah dilaksanakan RHD sejak 2011 hingga akhir 2012. Pada OC ini pendamping yang hadir Kurniawati B., Noviatnti Usman, Nurlina Daeng Lino, dan Alwiah Hasan. Fasilitator kegiatan Darmawan Denassa. (*)