Kunjungan Pemdes dan Warga Desa Salenrang

RHD. Serahterima Tanaman Kades Salenrang, Iwan Dento, dan Darmawan Denassa (22.05.2021)
RHD. Serahterima Tanaman Kades Salenrang, Iwan Dento, dan Darmawan Denassa (22.05.2021)

RHD. Rumah Hijau Denassa (RHD) memperingati Hari Kenekaragaman Hayati Internasional tahun 2021 ini bersama puluhan warga Desa Salenrang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros yang berkunjung pada Sabtu, 22 Mei 2021.  Tamu tiba di RHD pukul 11.20 Wita, menggunakan bus Pemkab Maros dan sebuah mini bus, diterima Denassa di Ruang Baca.  “Warga Salenrang patut bersyukur diberi bentang alam yang indah, gugusan karts, dan Rammang-rammang anugrah itu wajib dijaga agar lestari sehingga bisa terus memberikan dampak postif pada kita semua” pesan Denassa diawal penyambutan.

RHD. Serahterima Tanaman Kades Salenrang, Iwan Dento, dan Darmawan Denassa (22.05.2021)
RHD. Serahterima Tanaman Kades Salenrang, Iwan Dento, dan Darmawan Denassa (22.05.2021)

Dari diskusi ini terungkap bahwa Salenrang terdiri atas gugusan gunung kars, dataran, dan pesisir.  Ketua BPD bertanya tentang sumber air di RHD, kemudian mengisahkan bahwa beliau menetap di pesisir Salenrang dimana tantangannya sumber air bersih. Denassa  menyampaikan bahwa sumber air di RHD dari air tanah dangkal, yang dijaga dengan menjaga dan menanami pohon bambu disekitar sumber air.  Lebih jauh Denassa menyampaikan beberapa jenis tumbuhan yang menyimpan air dengan baik seperti bambu, sukun, Ara, dan lainnya.  Diskusi di Ruang Baca berlangsung hingga waktu Zuhur tiba,

Tamu kemudian diajak shalat di Pelataran Karannuang, diiikuti dengan menanam Kayu Hitam Sulawesi (Diospyros celebica)  yang diwakili Kepala Desa dan Iwan Dento. Denassa memberikan benih Tipulu, Biraeng, Kayu Putih, dan Katangka kepada Kades Salenrang demikian juga ke Iwan Dento, pendiri Rumah Kedua Rammang-rammang.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *