RHD. Hari ini Ahad, 23 Oktober 2016 kebun Rumah Hijau Denassa (RHD) kembali di benahi dengan memperbaiki pematang, menanam kembali Nilam (Pogostemon cablin), memindahkan Ketapang yang tumbuh di areal kebun, dll. Dilakukan pula pembersihan kebun dari material berbahaya seperti plastik, pecahan kaca, besi, dan batu. Seperti yang diketahui bersama kebun RHD merupakan areal bekas galian batu bata. Sisa lubang ini yang bertahun-tahun menjadi tempat sampah warga sekitar RHD. (*)