RHD Buka English Forest School

RHD. English Forest School untuk Belajar Bahasa Berbasis Alam.
RHD. English Forest School untuk Belajar Bahasa Berbasis Alam.
RHD. English Forest School untuk Belajar Bahasa Berbasis Alam.
RHD. English Forest School untuk Belajar Bahasa Berbasis Alam.

RHD. Penguatan bahasa telah dilaksanakan di Rumah Hijau Denassa (RHD) seiring pembukaan Kelas Komunitas 2011 silam. Untuk mengoptimalkan proses belajar dan memperluas pihak yang terlibat, RHD akan meningkatkan ruang belajar bahasa Inggris lebih profesional melalui English Forest School (EFS).

EFS bermakna proses belajar mengajar bersumber pada alam, melibatkan warga, dan mengoptimalkan potensi di RHD sebagai tempat belajar. Pelibatan warga khususnya warga sekitar RHD dan  petani diharapkan bisa mendukung interksi warga dengan pengunjung RHD khusunya dari luar negeri bisa lebih baik.

Proses belajar di RHD akan diramu dalam kurikulum yang menitik beratkan peserta mampu bercakap. Dengan kemampuan berbicara akan membantu peserta lebih mudah memahami tata bahasa dalam bahasa Inggris.

Guru (tutor) di EFS akan melibatkan berbagai pihak, khususnya para relawan dan sahabat RHD.  Untuk perkenalan akan dilaksanakan open house pada 06 April 2014 dan lounching pada 11 April 2014.

Para peserta akan dibagi dalam rombongan belajar dengan jumlah masksimal 20 orang. Para peserta akan dikenakan biaya administrasi dan iuran bulanan. Bagi peserta dari keluarga kurang mampu pembayaran dapat dilakukan tanpa transaksi tunai, peserta cukup membawa sampah bernilai ekonomi ke RHD sebagai biaya administrasi dan iuran bulanan.

Bagi pihak yang berminat dapat menghubungi kantor RHD melalui no telepon 04115797597 dan 04182327529. (*)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *